Hasil kerja tim pengamat kekayaan global dari majalah Forbes di Amerika Serikat menemukan bahwa di Tahun 2014, ada 1.645 orang miliarder di dunia. Dari ribuan miliarder tersebut, ternyata ada 19 orang yang berasal dari Indonesia. 10 orang terkaya di Indonesia tahun 2014 tersebut kami uraikan berikut ini.
8. Bachtiar Karim
Demikian daftar 10 orang terkaya di Indonesia Tahun 2014 yang dapat kami uraikan. Sekadar tambahan informasi, peringkat 11 sampai 19 beserta total kekayaannya berdasarkan majalah Forbes berturut-turut adalah : Murdaya Poo (US$ 1,75 miliar), Martua Sitorus (US$ 1,7 miliar), Achmad Hamami dan keluarga (US$ 1,6 miliar), Ciputra dan keluarga (US$ 1,3 miliar), Low Tuck Kwong (US$ 1,3 miliar), Edwin Soeryadjaya (US$ 1,2 miliar), Hary Tanoesoedibjo (US$ 1,2 miliar), Harjo Sutanto (US$ 1,1 miliar) dan urutan ke-19 adalah Lim Hariyanto Wijaya Sarwono (US$ 1 miliar). Daftar ini mengalami sedikit perubahan dibanding tahun 2013. Baca juga daftar 10 orang terkaya di dunia Tahun 2014.
1 & 2. Robert Budi Hartono dan Michael Hartono
Urutan pertama dan kedua diduduki oleh R. Budi Hartono dan Michael Hartono. Kekayaan keduanya mencapai US$ 14,8 miliar atau setara dengan Rp.160 triliun. Keduanya adalah pemilik perusahan rokok di Indonesia dari Djarum Group. Disamping itu, memperluas ke bidang lain seperti perbankan, perkebunan dan property. Keduanya adalah pemegang saham terbesar dari BCA (Bank Central Asia Tbk.) Di bidang properti, Djarum Group menjalankan proyek Grand Indonesia dengan nilai investasi Rp. 1,3 triliun sejak tahun 2004 dan rampung pada tahun 2008. Sementara di perkebunan, mereka memiliki perkebunan kelapa sawit seluas 65.000 hektar di Kalimantan Barat. Djarum Group hingga saat ini menjadi perusahaan raksasa dengan beraneka jenis usaha.
3. Chairul Tanjung
Pengusaha yang dijuluki “anak singkong” ini memiliki total kekayaan US$4 miliar atau setara dengan Rp.44 triliun, ia menjadi orang nomor tiga terkaya di Indonesia. Trans Corp. yang ia miliki membawahi 2 stasiun televisi besar di Indonesia yakni Trans 7 dan Trans TV, selain itu memiliki saham di sejumlah usaha lainnya diantaranya PT. Carrefour. Tidaklah heran, dengan kepiawaian wirausahanya, alumnus Kedokteran Gigi Universitas Indonesia ini menggeser posisi orang kaya ketiga di tahun sebelumnya yakni Anthoni Salim.
4. Sri Prakash Lohia
Yang satu ini dikenal dengan Raja Tekstil. Perusahaan tekstilnya menyebar di seluruh dunia dan sampai saat ini jumlah total karyawan yang bekerja di seluruh anak perusahaannya mencapai 19.000 karyawan dan tersebar di 18 negara. Menurut catatan, Sri Prakash Lohia memiliki total kekayaan US$ 3,5 miliar.
5. Peter Sondakh
Sepeninggal ayahnya, Saat umur 22 tahun Peter Sondakh menjadi tulang punggung keluarga dan mengambil alih bisnis ayahnya Rajawali Corporation. Ia menafkahi Ibu dan 4 saudara perempuannya. Tahun 1984, perusahaannya bekerjasama dengan Bambang Trihatmojo (putra almarhum presiden Soeharto) saat itu dan membangun bisnis bersama. Keberadaan Grand Hyatt Hotel dan RCTI adalah keberhasilannya yang menonjol. Rajawali Corporation hingga saat ini memiliki investasi di berbagai sektor yakni: pariwisata, transportasi, telekomunikasi, perdagangan dan keuangan. Inilah yang menurut versi majalah Forbes tahun 2014 menjadikannya sebagai salah satu dari 10 orang terkaya di Indonesia Tahun 2014 dengan total kekayaannya saat ini sebesar US$ 2,8 miliar.
6. Mochtar Riady dan keluarga
Mochtar Riady tercatat memiliki total kekayaan US$ 2,5 miliar. Mochtar Riady dan keluarganya menduduki peringkat enam dalam deretan orang terkaya di Indonesia. Sejak kecil Mochtar Riady bercita-cita ingin menjadi seorang banker yang akhirnya dapat terwujud setelah beberapa lama menetap di Jakarta. Tahun 1989, Bank Perniagaan yang dinakhodainya bergabung dengan Bank Umum Asia yang kemudian melahirkan Lippo Bank. Inilah cikal bakal lahirnya Lippo Group sebagai sebuah perusahaan raksasa hingga saat ini.
7. Sukanto Tanoto
Pria asal Sumatera Utara ini kekayaan mencapai US$ 2,1 miliar. orang terkaya di Indonesia pada posisi peringkat ketujuh ini selain sebagai pengusaha yang disegani, ia terlahir dari keluarga yang kurang mampu bahkan sempat menghadapi diskriminasi ras di masa itu. Dengan kerja keras dan ketekunan, ia berhasil membangun PT. Raja Garuda Mas yang saat ini berkantor pusat di Singapura. Sektor utama usahanya adalah kertas dan kelapa sawit. Investasinya menjangkau hingga ke 10 negara.
8. Bachtiar Karim
Pemilik PT. Musim Mas ini membangun pusat operasionalnya di Kota Medan, Sumatera Utara. Dengan jaringan distribusi yang sudah tersebar ke 80 negara, Bachtiar Karim menjadi salah satu pengusaha terkaya di Indonesia. Ia memiliki total kekayaan hingga saat ini sebesar US$ 2 miliar sehingga dalam ribuan miliader di dunia, di Indonesia ia menempati urutan kedelapan.
9. Theodore Rachmat
Presiden Direktur dari PT. Astra Internasional ini memiliki total kekayaan sebesar US$ 1,1 miliar. Disamping memimpin PT Astra Internasional, lulusan ITB Bandung ini juga membangun dua perusahaan yaitu PT. Trikirana Investindo Prima dan PT. Tripel A Jaya sebagai strategi untuk memisahkan perusahaan induk dengan perusahaan pribadi.
10. Tahir
Tahir diposisikan menjadi orang terkaya nomor 10 di Indonesia. Pemilik Mayapada Group ini, kekayaannya mencapai US$ 1,85 miliar. Pengusaha ini terkenal kederwanannya. Ia merupakan menantu dari pendiri Lippo Group, Mochtar Riady. Orang kaya satu ini berprinsip bahwa kebaikan yang dilakukan selalu akan membuahkan hasil yang baik. Kendatipun yang menikmatinya bukanlah ia, berarti anak dan cucunyalah yang akan memetik hasilnya.
Demikian daftar 10 orang terkaya di Indonesia Tahun 2014 yang dapat kami uraikan. Sekadar tambahan informasi, peringkat 11 sampai 19 beserta total kekayaannya berdasarkan majalah Forbes berturut-turut adalah : Murdaya Poo (US$ 1,75 miliar), Martua Sitorus (US$ 1,7 miliar), Achmad Hamami dan keluarga (US$ 1,6 miliar), Ciputra dan keluarga (US$ 1,3 miliar), Low Tuck Kwong (US$ 1,3 miliar), Edwin Soeryadjaya (US$ 1,2 miliar), Hary Tanoesoedibjo (US$ 1,2 miliar), Harjo Sutanto (US$ 1,1 miliar) dan urutan ke-19 adalah Lim Hariyanto Wijaya Sarwono (US$ 1 miliar). Daftar ini mengalami sedikit perubahan dibanding tahun 2013. Baca juga daftar 10 orang terkaya di dunia Tahun 2014.